Posyandu Balita Serentak

15 Januari 2024
Sutrisni
Dibaca 43 Kali
Posyandu Balita Serentak

Dalam Rangka mensukseskan Pekan Imunisasi Nasional, hari ini senin tanggal 15 Januari 2024 dilaksankan kegiatan posyandu balita secara serentak di tiga pos, Seruni 1, Seruni 2 dan Seruni 3. Kegiatan ini diumumkan pada hari sebelumnya via WA group di masing-masing pos dan dijadikan status oleh bidan desa dan kader posyandu untuk menyebarkan informasi kepada keluarga yang memiliki balita.

Sasaran kegiatan pemberian imunisasi polio ini untuk anak-anak usia 0-7 tahun. Setiap Pos di dampingi oleh 2 orang tenaga kesehatan dari Puskesmas Wedung II yang bekerja sama dengan pemerintah desa dan di dampingi oleh ketua TP PKK Desa Mutih Kulon, Ibu Romar Andriyanti.

Dalam setiap pos dilakukan 5 langkah pelayanan posyandu yaitu pendaftaran, penimbangan, pengisian KMS, Konseling dan pelayanan kesehatan beruna pemberian tetes pin polio oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Wedung II.

Selain kegiatan yang dilaksanakan di posyandu desa, pemeberian pin polio ini juga dilaksanakan di sekolah-sekolah yang mempunyai siswa berusia maksimal 7 tahun. 

Dengan pemberian pin polio secara serentak ini diharapkan bisa menurunkan resiko terjadinya gejala sakit polio pada anak-anak yang bisa mengganggu tumbuh kembang anak.