Peingatan HUT Kabupaten Demak ke-516

29 Maret 2019
Mizwaruddin
Dibaca 165 Kali
Peingatan HUT Kabupaten Demak ke-516

Mutih Kulon - (29/03/2019) Dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Demak ke-516, Kecamatan Wedung mengadakan beberapa kegiatan yang diikuti oleh seluruh desa di Kecamatan Wedung. Adapun jenis kegiatan yang dilaksanakan di antaranya adalah: Pelayanan Safari KB Gratis, Lomba Pengucapan 10 Budaya Malu Aparatur, Lomba Fashion Show Pakaian Adat, Lomba Menyanyikan Lagu tembang Jawa, Donor Darah, Jalan Sehat, Lomba PBB LINMAS, dan Lomba Defile Upacara HUT Kabupaten Demak ke-516.

Dalam kegiatan ini, Desa Mutih Kulon ikut berpartisipasi dalam semua kegiatan dan berhasil meraih prestasi yang membanggakan. Dalam Lomba Lomba Pengucapan 10 Budaya Malu Aparatur, Desa Mutih Kulon yang diwakili oleh Sutrisni (Staf Keuangan) berhasil meraih juara III. Selanjutnya, dalam Lomba Fashion Show Pakaian Adat berhasil meraih juara I. Terakhir, dalam Lomba Defile Upacara HUT Kabupaten Demak ke-516 yang dilaksanakan di halaman SDN Ngawen, barisan Desa Mutih Kulon yang diikuti oleh Perangkat Desa dan Pegawai Puskesmas Wedung 2 berhasil meraih Juara I.

Selain kegiatan-kegiatan di atas, Pemerintah Desa Mutih Kulon juga melaksanakan kegiatan "Malam Tirakatan" yang diikuti oleh Perangkat Desa, Lembaga Desa, dan Tokoh Masyarakat. Dalam kegiatan ini dipanjatkan doa semoga Kabupaten Demak semakin maju dan sejahtera.